EDUCATION DEVELOPMENT COMMUNITY

Minggu, 12 Mei 2013

Perjuangan GB DKI menjadi PNS dikotori oleh "Intrik-intrik bermuatan Politik Praktis"

Salam Pendidikan,
Education Development Community (EDC) sebagai aktivis dan pemerhati pendidikan sangat menentang keras, cara-cara  kelompok tertentu dalam memperjuangan Guru Bantu DKI menjadi PNS dengan menggunakan intrik-intrik bermuatan politik praktis, dan membawa-bawa perjuangan GB keranah politik.

Guru Bantu merupakan Program Kemdiknas dalam memenuhi kebutuhan guru, dengan menggunakan pembiayaan yang dianggarkan melalui APBN (Permendiknas No. 07 tahun 2011, Pasal 3).

Sehubungan adanya SMS yang beredar dikalangan GB DKI ; Kepada Ytc, GB JAKBAR, dimohon kehadirannya pada hari senin 13-5-2013 pukul 13.30 disekolah BUDAYA, Jl. Duri Utara 3/35 Tambora. Info terkini tentang data usulan untuk pengangkatan GB menjadi PNS, Honor dan kepanitiaan GB di LBB (Lomba Baris-Berbaris).koordinator Jakbar Sucipto.cc (Ketua FKGBI Sarifah Efiana)..sebarkan!!.

EDC menyarankan agar GB DKI jangan percaya dan tidak perlu menanggapi  berita  SMS tersebut, dengan alasan-alasan sebagai berikut :

  1. Prosedur dan Mekanisme pengajuan GB DKI menjadi PNS harus melalui pengisian Formulir K1 yang dtt oleh Kepala Dinas Pendidikan, bukan melalui FKGBI.
  2. Kesempatan GB DKI menjadi PNS tahun 2013 melalui jalur honorer K1 (PP 48) sudah ditutup, saat ini sedang berlangsung proses uji publik dan seleksi untuk honorer K2.
EDC menyatakan bahwa kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh FKGBI (Ketua Sarifah Efiana) sudah "terindikasi" bermuatan intrik-intrik politik praktis dengan alasan sebagai berikut :
  • Sarifah Efiana sebagai Ketua FKGBI bukan merupakan bagian dari "Program Guru Bantu Kemdiknas" (sudah tidak aktif) sejak menjadi caleg pada pemilu 2009, sehingga sudah tidak berhak memperjuangkan GB menjadi PNS, dan apabila turut campur berarti ada kepentingan dan tujuan-tujuan tertentu.
  • Pembentukan Koperasi Guru Bantu yang dimotori oleh Sarifah Efiana sebagai Ketua FKGBI tidak ada hubungannya dengan "Program Guru Bantu Kemdiknas", sehingga tujuan pembentukan Koperasi GB tersebut  terindikasi untuk kepentingan kelompok tertentu.
  • Sarifah Efiana sebagai Ketua FKGBI saat ini mencalonkan diri sebagai caleg pada pemilu 2014, melalui partai tertentu.
Demikian disampaikan, dan diharapkan GB DKI tidak melakukan tindakan dan kegiatan yang mengarah keranah politik, sebab guru bantu sebagai program Kemdiknas "Dapat Dihentikan" apabila sudah dianggap bahaya dan mengganggu kinerja Kemdiknas dan Pemprov DKI. Salam pendidikan, terima kasih.


Direktur Eksekutif EDC
Drs. Antonius Sathahi. MMG